
Penelitian
Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) merupakan sekolah tinggi kedunasan yang berkonsentrasi di bidang meteorologi, klimatologi, geofisika dan instrumentasi yang terkait dengan bidang meteorologi, klimatologi, dan geofisika. Penelitian STMKG diarahkan untuk untuk mengembangkan di bidang meteorologi, klimatologi, geofisika di Indonesia dan instrumentasi yang terkait dengan bidang meteorologi, klimatologi, dan geofisika terutama mendukung operasional Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Hasil penelitian civitas STMKG diarahkan untuk menjadi riset yang dapat menyumbang keilmuan secara global melalui publikasi intenasional bereputasi dan berpengaruh terhadap riset nasional. Dalam beberapa tahun terakhir, kegiatan penelitian dan publikasi ilmiah meningkat dengan pesat, menajdi makin banyak publikasi nasional dan internasional, juga mutu luaran dan dampak sitasinya.
Berikut ini adalah tautan terkait dengan kegiatan penelitian dan publikasi ilmiah STMKG:

Penelitian Bidang Instrumentasi
Dalam Rentang waktu 2011 s.d. 2022, tercatat telah terbit 118 karya tulis yang dipublikasikan oleh para pengajar Program Studi D-IV Instrumentasi dengan 33 paper di antaranya telah terindeks scopus. Berdasarkan analisis menggunakan Clutter Army dan Instant Clue sebagai analysis tools, lima puluh kata kunci yang paling sering digunakan dalam penelitian di prodi instrumentasi digambarkan dalam…

Penelitian Bidang Geofisika
Dalam Rentang waktu 2008 s.d. 2022, tercatat telah terbit 223 karya tulis yang dipublikasikan oleh para pengajar Program Studi D-IV Geofisika dangan 45 paper di antaranya telah terindeks scopus. Berdasarkan analisis menggunakan Clutter Army dan Instant Clue sebagai analysis tools, lima puluh kata kunci yang paling sering digunakan dalam penelitian di prodi geofisika digambarkan dalam…

Penelitian Bidang Klimatologi
Dalam Rentang waktu 2006 s.d. 2022, tercatat telah terbit 205 karya tulis yang dipublikasikan oleh para pengajar Program Studi D-IV Klimatologi dengan 82 paper di antaranya telah terindeks scopus. Lima puluh kata kunci yang paling sering digunakan dalam penelitian di prodi meteorologi dapat dilihat pada word cloud. Ukuran frasa pada diagram word cloud menggambarkan seberapa…

Penelitian Bidang Meteorologi
Dalam Rentang waktu 2008 s.d. 2022, tercatat telah terbit 223 karya tulis yang dipublikasika oleh para pengajar Program Studi D-IV Meteorologi dangan 45 paper di antaranya telah terindeks scopus. Berdasarkan analisis kata kunci, terdapat 198 kata kunci yang digunakan dalam berbagai publikasi bidang meteorologi. Kumulan kata kunci tersebut kemudian dikelompokkan menggunakan Clutter Army dan Instant…

Selayang Pandang Penelitian di STMKG
Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) sebagai salah satu lembanga pendidikan tinggi kedinasan telah berkontribusi dalam berbagai penelitian bidang MKGI di Indonesia. Penelitian-penelitian tersebut telah dipublikasikan baik di jurnal nasional maupun internasional. Berdasarkan data yang telah dihimpin dari tahun 2004 telah terpublikasi 795 karya tulis dengan 38% diantaranya telah terindeks scopus.